Wartawan WIP dilengkapi dengan kartu identitas, pin, surat tugas liputan dan tercantum dalam box redaksi. Bagi yang tidak dilengkapi dengan identitas resmi dan namanya tidak tercantum dalam box, redaksi tidak bertanggung jawab

28 April 2013

Pembangunan RKB SMP 2 Jaigede Sumedang, Diterlantarkan Pemborong Nakal

SUMEDANG,WIP
Pembangunan RKB SMP 2 Jatigede Anggaran 2012 kondisinya sampai saat ini masih amburadul, hal tersebut dimungkinkan diterlantarkan oleh pemborong nakal seperti tampak dalam gambar saat diambil dilokasi pekerjaannya.
Padahal dalam  kontrak perjanjian yang sudah punya dasar kekuatan hukum antara pihak pemborong dan pihak Dinas Pendidikan Sumedang (Sebagai pihak pengelola program) sudah mereka tandatangani bersama.
Adapun ketetapan jadwal waktu penyelesaian pembangunann yang tercatat dalam papan proyek yaitu berakhir tgl 19 Desember 2012. Namun pasalnya sampai dengan 25  April 2013 ini kondisi bangunan tersebut kelihatan masih acak-acakan. 
Dinas pendidikan Kab. Sumedang, sebagai PA, KPA, PPK juga PPTK sekaligus sebagai pengawas langsung dalam pelaksanaannya mestinya bisa mengantisipasi kejadian ini, dan apabila bagian dari yang punya kewenangan secara langsung melakukan tugas/fungsi  dengan baik juga benar Disdik tidak mungkin akan kedodoran tali kolornya.
Permasalahan  ini perlu disikapi secara serius oleh seluruh pihak terkaitnya, mengingat hal ini merupakan kesalahan patal yang berdampak pada kegiatan proses belajar mengajar menjadi terhambat.
Kabid Dikdas yang terkait hubungan erat dengan pengadaan barang dan jasa, dianggap paling berkompeten untuk diminta pertanggungjawaban atas terbengkalaiannya pembangunan SMP 2 Jatigede ini, saat akan dikomfirmasi lewat Hp selulernya selalu dijawab Nomor yang anda hubungi sedang sibuk, tulait-tulalit.*A.nana/kus

Tidak ada komentar: