Wartawan WIP dilengkapi dengan kartu identitas, pin, surat tugas liputan dan tercantum dalam box redaksi. Bagi yang tidak dilengkapi dengan identitas resmi dan namanya tidak tercantum dalam box, redaksi tidak bertanggung jawab

8 Januari 2012

SPBU 3445403 Palasah Kab Majalengka, Diduga Lakukan Kenakalan


MAJALENGKA, WIP
Sepertinya pihak pemerintah harus lebih ketat dan serius dalam melakukan pengawsan terhadap sejumlah SPBU di wilayah Jawa Barat.
Pasalnya, banyak diketahui dibeberapa Kab/Kota pengusaha SPBU melakukan kenakalan penjualan BBM Subsidi kepada pihak perusahaan, diantarnya, galian pasir, pemecah batu, POM mini dan jenis perusahaan lainnya.

Dari sekian banyak SPBU  yang diduga melakukan kenakalan adalah, SPBU milik H.Jaelani, Rabu 28/12/11 sekitar sore hari kedapatan sedang mengisi bensin/solar jeligenan sebanyak 8 buah yang dapat diperkirakan isinya mencapai 250 liter dengan mengunakan kendaraan jenis kijang,seperti tampak dalam gambar,pelayan SPBU dengan paras cantik ketika ditanya membenarkan hal ini.

Ketika wartawan WIP menanyakan kepada pembeli BBM subsidi tersebut,dirinya mengatakan sudah seringkali belanja dari POM itu dengan keperluan untuk POM mini, menurutnya sudah ada ijin dari jajaran muspika, namun ia tidak bisa menunjukan legalitas apapun.

Pengawas SPBU Sumana menjelaskan, Saya sudah menyebarkan surat formulir dari pertamina dan hiswana migas untuk memperoleh ijin dari muspika dan itu ada ijinnya, katanya, namun ketika ditanya keberadaan terkait ijin sebagai arsip yang ada  dikantor SPBU dan berapa perusahaan serta berapa jumlah lieter Ia tidak mampu menunjukan dan menjelaskannya.

Pemilik SPBU H.Jaelani, ketika dikonfirmasi lewat Hp nya 28/12/11 mengatakan, penjualan tersebut tidak melanggar dan diperbolehkan oleh pertamina dan hiswana migas, silahkan saja tanya kepada pertamina terserah sampaian, suruhnya.

Pihak Pertamina UPMS 3 Bandung Jawa Barat Hendra, ketika diminta tanggapannya mengatakan dengan tegas,jangankan ratusan liter satu literpun tidak diperbolehkan dan itu pelanggaran,tegasnya.*Red

Tidak ada komentar: