Wartawan WIP dilengkapi dengan kartu identitas, pin, surat tugas liputan dan tercantum dalam box redaksi. Bagi yang tidak dilengkapi dengan identitas resmi dan namanya tidak tercantum dalam box, redaksi tidak bertanggung jawab

22 Desember 2012

Dampak Sutet, Warga Leuwinutug Resah


KAB. BOGOR, WIP.
Warga Kp. Leuwinutug  Rt 05/01, Desa Citeureup, Kab. Bogor  mengalami banyak dampak buruk dari sutet yang berada dikampungnya.
Menurut Nuraeni selaku KKS mengatakan kalau dampak dari sutet tersebut sangat banyak. ''Dampaknya pada tetangga saya ada yang mengalami kebutaan, lumpuh, bahkan sampai meninggal."katanya.
Nuraeni menambahkan,  pengaruh dari SUTET tersebut sangat membahayakan karena  jaraknya tidak jauh dari pemumikiman warga. Sehingga warga sempat mogok bayar listrik  karena saking kesalnya terhadap pihak PLN  dan akan terus melakukan aksinya mogok bayar listrik selama belum ada titik temu.
Ia menjelaskan, atas nama Forum Silaturahim Masyarakat Bogor Timur akan terus menagih janji konvensasi dari pihak PLN. Bahkan kalau terus -terusan tidak ada realisasinya warga mengancam akan berdemo secara besar-besaran   ke pihak PLN pusat, tambahnya.
Sementara Abdul miftah selaku Rt mengatakan  kalau pihaknya tidak segan-segan  untuk terus  melakukan tagih janji terhadap pihak PLN tentang konvensasi. ''saya berharap pemerintah terkait agar bisa memperhatikan warga kami yang banyak terkena pengaruh buruk dari SUTET tersebut, kalau pihak PLN tidak ada  realisasi kami akan berdemo atas nama Forum Silaturahim Masyarakat Bogor Timur  agar bisa ada titik temu dari permasalahan ini dan kamipun tidak segan-segan untuk memasang sepanduk tatkala presiden SBY lewat desa kami agar memngetahui keadaan kami, karena desa kami setiap 3 bulan sekali di lewati presiden," ujarnya. *Asep S

Tidak ada komentar: